Senin, 09 Juni 2014

3 Tempat Wisata Terindah di Bogor.

1. Jungle Waterpark 
     

   Jungle Waterpark merupakan lokasi favorit wisata bermain untuk keluarga dan anak karena mempunyai wahana permainan air terlengkap di Bogor. Diresmikan dan dibuka umum sejak tanggal 16 Desember 2007, terletak dekat perumahan asri, Bogor Nirwana Residen di daerah Dreded, Bogor Selatan.
Fasilitas hiburan dan bermain yang ada di Jungle Park meliputi bioskop 4D, Leisure Pool (kolan ditengahnya menyediakan makanan), Wave Pool (kolam yang mempunyai variasi ombak yang berbeda) dan terdapat pertunjukan regular yang menawarkan berbagai macam atraksi yang disukai anak-anak setiap akhir pekan . Harga tiket masuk hanyalah Rp 65.000 /orang pada hari biasa, Rp. 80.000 pada akhir pekan dan Rp.95.000 pada saat liburan.

2. Kebun Raya Bogor
     
  Dengan luas 87 hektar dan lebih dari 15 ribu lebih jenis tanaman dan pohon, Kebun Raya Bogor merupakan tempat wisata alam terpopuler di kota Bogor dan sering dijadikan sebagai referensi pengetahuan. Terletak di pusat kota, Jalan Ir. H. Juanda no. 13, kebun raya ini didirikan oleh Prof Reindwart, seorang ahli botani dari Jerman pada tanggal 18 Mei 1817 dengan tujuan awalnya untuk mengenalkan tanaman ekonomi penting pertanian khususnya kelapa sawit.
Dengan koleksi tumbuhan sejumlah 13.697 spesimen, Kebun Raya Bogor menjadi tempat wisata alam untuk melihat koleksi tanaman tropis Indonesia seperti Bunga Raflesia Arnold yang tingginya bisa mencapai 3 meter dan menebarkan bau bangkai. Koleksi unik lainnya adalah kantung semar, teratai raksasa dan pohon raja. Harga tiket relatif murah  dengan tiket masuk Museum Zoologi Bogor, dengan tarif Rp. 15000/orang.

3. Air Terjun Curug Cilember
   
   Terletak di kawasan wisata alam Curug Cilember, di Desa Jogjongan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Propinsi Jawa Barat, air terjun ini terdiri atas tujuh buah dengan ketinggian berbeda-beda dengan tinggi maksimal 40 meter. Banyak pengunjung lebih suka mengunjungi air terjun ketujuh karena dipercaya dapat memberikan hoki, menyembuhkan penyakit dan mempercepat jodoh. seperti asal usul cerita rakyatnya.
Dengan luas sekitar 5,9 hektar, ketinggian 800 meter diatas ketinggian laut dan suasana yang sejuk bertemperatur sekitar 18 sampai 23 derajat Celcius, kawasan wisata alam ini merupakan milik Perum Perhutani dan menjadikan lokasi yang cocok untuk melakukan aktivitas santai pada saat liburan tiba. Seperti: berenang, berfoto-foto dan mandi. Untuk menjelajahi kawasan ini dibutuhkan waktu sekitar 2 sampai 3 jam dengan berjalan kaki dan disarankan membawa kendaraan bermotor atau dengan menggunakan jasa pemandu. Harga tiket masuk relatif murah hanyalah Rp. 6000/orang belum termasuk tiket tambahan untuk parkir kendaraan.

0 Comments:

Post a Comment



Blogger templates

By :
Free Blog Templates